Cara disable Find Target icon properties pada windows Xp

Pada Windows XP, cara mudah untuk membuka lokasi file pada icon dekstop shortcut adalah dengan klik kanan pilih properties kemudian pada tab shortcut klik find target, dengan mudah anda akan menemukan file tersebut. Namun bagi saya pengusaha warnet justru fitur ini sangat dihindari untuk menjaga data game baik offline maupun online saya, untuk mencegah penyalinan data game. Karena hal ini dimanfaatkan oleh pengusaha warnet sekitar saya atau user yang secara instan untuk mendapatkan game tersebut. Enak saja, kita sudah capek2 download – update game setiap minggunya bahkan membayar jasa orang untuk menginstal game2 tersebut, eeeeh dengan enaknya tinggal copas Malah dibeberapa kasus malah dicut nya sehingga jadi hilang data gamenya dikomputer client saya, sehingga saya harus masukin lagi game nya, nambah kerjaan banget....


Nah, kali ini saya akan membagikan tips untuk memblok / disable find target pada windows xp. Tenang saja gan, cara ini aman karena sudah  saya gunakan di warnet sendiri dan berjalan stabil. Sebelum mencoba silahkan baca tutorial ini dengan teliti, Saya tidak bertanggung jawab jika terjadi error dikarenakan kesalahan anda sendiri yang kurang teliti dalam membaca tutorial ini.

Cara Disable Find Target Icon Properties Windows XP

(1). Copy semua file GANTI.BAT, BALIK.BAT dan SHELL32.TMP ke " C:\Windows\System32" (anda bisa download dipostingan ini).

GANTI.BAT berfungsi sebagai perintah dos untuk merubah shell32.dll menjadi shell32.bkp kemudian diganti dengan shell32.tmp menjadi shell32.dll.
BALIK.BAT berfungsi sebagai perintah dos untuk mengembalikan file shell32.dll seperti semula (restore).
SHELL32.TMP adalah hasil modifikasi dari shell32.dll untuk menonaktifkan fitur find target properties pada shortcut icon.

(2). Restart komputer kemudian masuk ke Windows Advances Option Menu dengan cara tekan tombol F8 sebelum booting windows. Pilih " Safe Mode With Command Prompt ".



(3). Pada tampilan safe mode with cmd secara tampilan default C:\Documents and Settings\user>. Ikuti petunjuk dibawah ini:

Ketik cd\ = untuk masuk direktori C:
Ketik cd windows = untuk masuk direktori C:\Windows
Ketik cd system32 = untuk masuk direktori C:\Windows\System32
Ketik ganti = perintah ini untuk mengganti file shell32 hasil modifikasi
Ketik shutdown -r -t 01 = untuk merestart komputer melalui perintah cmd
Selesai.

Setelah mengikuti petunjuk dengan benar, agan bisa mengecek dengan cara klik kanan pada icon pilih properties kemudian lihat hasilnya, jika benar maka pada tab shortcut yaitu target, start in, find target dan change icon maka akan terlihat nonaktif/disable. seperti gambar dibawah


link download jamunya :

Previous
Next Post »