Cara Menanam Tanaman Lidah Mertua di pot

Pada dasarnya, tanaman lidah mertua mudah tumbuh di tanah yang berpasir dan tidak terlalu lembab, mirip seperti tanaman mentimun. Sinar matahari pun sangat disukainya. Itu sebabnya, menanam lidah mertua di pot terbilang gampang.
Alat dan Bahan :


  • Bibit lidah mertua
  • Pot
  • Tanah
  • Pasir
  • Pupuk kompos
  • Air
  • Sekop
Langkah-langkah :
  1. Campurkan tanah dan pasir dengan perbandingan 1:1 sebagai media tanam. Selanjutnya, tambahkan pupuk kompos sesuai dengan tingkat kesuburan tanah yang anda gunakan.
  2. Berikutnya, masukkan media tanam tersebut ke dalam pot cukup sepertiganya saja. Pastikan anda telah memberikan alas berupa pecahan genteng supaya media tanam tersebut tidak mudah hanyut. Adapun penggunaan pot tanah lebih kami rekomendasikan daripada pot plastik. Pot tanah mampu mempertahankan kelembaban media tanam sesuai dengan yang diperlukan oleh tumbuhan di dalamnya.
  3. Setelah itu, keluarkanlah bibit lidah mertua dari polybag berikut tanah yang melekat di akarnya. Lakukan dengan hati-hati agar sistem perakarannya tidak patah. Lalu, masukkan bibit tersebut ke dalam pot tepat di tengah-tengahnya.
  4. Langkah berikutnya, timbun kembali pot tersebut dengan sisa media tanam sampai penuh. Ingat, anda tidak perlu memadatkan tanah di pot sebab tekanan yang anda lakukan malah akan merusak akar dari tanaman ini.
  5. Setelahnya, letakkan pot di sudut rumah yang mendapatkan sinar matahari penuh. Sebagaimana tanaman berdaun keras lainnya, lidah mertua sangat menyukai sinar matahari.
  6. Sementara itu, penyiraman tanaman ini cukup dilakukan seperlunya saja. Misalnya tiga hari sekali atau ketika permukaan tanah sudah terlihat kering. Penyiraman yang terlalu berlebih justru mengakibatkan tanaman ini membusuk.
  7. Tumbuhan lidah mertua juga sangat cocok digunakan untuk menghiasi interior rumah. Kemampuannya dalam beradaptasi yang tinggi membuat tanaman ini cocok dijadikan sebagai tanaman indoor. Daunnya yang cantik, perpaduan hijau dan kuning, akan menambah keasrian suasana di dalam rumah.
  8. Setelah daunnya tumbuh hingga mencapai sekitar 40 cm, tanaman lidah mertua akan berkembang biak secara rhizoma dan melahirkan tunas baru.
  9. Agar kesehatan dan pesona tanaman lidah mertua di dalam pot tersebut tetap terjaga, anda dapat membatasi jumlah tanaman yang tumbuh di dalamnya sesuai ukuran pot. Pindahkan tanaman yang sudah dewasa agar melahirkan bibit-bibit lainnya di pot baru.
Previous
Next Post »